2 Jul 2012

Pecahkan Rekor, Spanyol Juara Piala Eropa 2012



Tim Nasional Sepakbola Matador Spanyol berhasil mengukir tinta emas sejarah sepakbola dunia hari ini. Kemenangan telak atas Italia, 4-0, di final piala Eropa 2012. Walaupun sebelumnya Spanyol dapat kritik terkait gaya permainan yang mereka peragakan di Piala Eropa 2012. Meski empat tahun lalu banyak disanjung karena dianggap mempertontonkan sepakbola atraktif, di tahun ini pola yang sama dianggap sudah membosankan. Keputusan Vincente Del Bosque yang dalam beberapa kesempatan bermain tanpa striker murni dan pola permainan dari Xavi Hernandez yang terus memutar bola ke seluruh bagian lapangan menjadi dasar penilaian tersebut. Beberapa pemain Spanyol kompak membantah kalau mereka membosankan, dan itu mereka buktikan saat menghadapi Italia di laga final.

Kemenangan atas Italia sekaligus mendaulat Spanyol jadi Juara Eropa 2012 memecahkan beberapa rekor sekaligus menjadikan Spanyol tim terhebat sepanjang masa hingga saat ini. Beberapa rekor yang dipatahkan Spanyol antara lain.


Spanyol adalah satu-satunya tim nasional yang mampu mempertahankan Piala Eropa. Sebelumnya, tidak ada negara yang sanggup mempertahankan Piala Eropa. Uni Soviet (1960, 1964) dan Jerman Barat (1972, 1976) kembali tampil di final setelah menjadi juara pada perhelatan sebelumnya namun tak sanggup mengulangi menjadi juara.

Spanyol adalah satu-satunya tim nasional yang memenangkan tiga turnamen besar berturut-turut; Juara Piala Eropa 2008, Juara Piala Dunia 2010, dan Juara Piala Eropa 2012.

Kemenangan Spanyol, 4-0 atas Italia merupakan kemenangan dengan margin selisih gol terbesar di partai Final Piala Eropa. Rekor ini sebelumnya dipegang Jerman Barat saat menang 3-0 melawan Uni Soviet pada final tahun 1972. 

Iker Casillas, Sergio Ramos, Andrés Iniesta, Xavi Hernández, Cesc Fabregas, David Silva dan Fernando Torres semua main pada partai final tahun 2008 dan memberi kemenangan Spanyol, dengan Xabi Alonso dan Santi Cazorla masuk sebagai pengganti. Sebelumnya tidak ada pemain yang main di dua final dan tampil sebagai pemenang pada keduanya.

Vicente del Bosque menjadi pelatih kedua yang memenangkan Juara Dunia dan Juara Eropa (setelah Helmut Schön, menganta Jerman Barat juara 1972 dan 1974).

Spanyol menyamai prestasi Jerman Barat menjuarai Piala Eropa sebanyak tiga kali.

Striker Spanyol Fernando Torres menjadi topskor dengan tiga gol dan satu assist. Torres menyamai catatan striker Jerman Mario Gomez, namun El Nino lebih berhak untuk meraih Sepatu Emas (golden boot) karena catatan itu dilalui hanya dalam waktu 189 menit, unggul dari rivalnya, 282 menit. Torres juga menjadi pemain pertama yang mampu mencetak gol di dua final Kejuaraan Eropa yang berbeda. Ia mencetak gol tunggul kemenangan Spanyol atas Jerman di final Euro 2008.

Atas juara Eropa 2012 dan segala pencapaiannya, Selamat buat tim Spanyol dan Pendukungnya.

Inspirasi : wikipedia, uefa.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...